(yaitu) di hari harta dan anak-anak laki-laki tidak berguna, kecuali orang-orang yang menghadap Allah dengan hati yang bersih. {QS:26:88-89}
Menebar Rahmat dan Manfaat, Saling Berbagi dan Membantu
sekilas MQS
Assalamu 'alaikum Wr. Wb. Malam Muhasabah Majelis Qolbun Salim (MQS) merupakan salah satu kegiatan dakwah yang dikoordinasikan di bawah divisi Dakwah Daarut Tauhiid Jakarta sejak Maret 2002. Tujuan kegiatan MQS merupakan kontinuitas dan keistiqomahan kami dalam dakwah menebar rahmat dan manfaat, saling berbagi dan membantu. Diharapkan melalui kegiatan MQS akan terbentuk pribadi muslim yang bertaqwa kepada Allah SWT, pribadi yang penuh kasih sayang dgn sesama, berusaha berbuat menjadi lebih baik lagi, berakhlak mulia, memiliki hati yang ikhlas, saling berbagi dan bermanfaat untuk perkembangan umat (insya Allah sejalan dengan akar dakwah Daarut Tauhiid yang mengusung tema Tauhiid, leadership, enterpreneurship dan sosial kemasyarakatan) Alhamdulillah kegiatan MQS telah menjadi program rutin setiap 3 (tiga) bulan sekali. Kegiatan MQS yang pertama kali dilaksanakan pada tanggal 14 Maret 2002 bertepatan dengan pergantian tahun baru hijriyah 1 Muharam 1423 H dengan tema “Beningkan Hati Menggapai Ridho Illahi”, kini setelah lima tahun berlalu konsisten dalam dakwah dan pembinaan umat Wassalamu 'alaikum Wr. Wb.
Rakyat Indonesia yang masih berada dibawah garis kemiskinan mencapai 34.717.500 jiwa.
Ipang (16th), Pengemis - menderita kelumpuhan sejak lahir, tak pernah mendapat pengobatan yang layak karena tak memiliki biaya.
Fitriani (7th), Menderita kelumpuhan sejak usia 6 bln, akibat gizi buruk.
Alm. Ibu Suaebah, Menderita Kanker payudara akut.
Tidak jauh dari rumah megah terdapat 40 keluarga yang hidup di bawah garis kemiskinan.
Diujung jalan dekat sekolah, ada 15 anak jalanan yang tidak bisa bersekolah karena tak memiliki biaya.
Bersamaan dengan pesta berlangsung, belasan saudara kita meninggal dunia akibat kelaparan dan gizi buruk.
Jika saja tiap 1 orang berpunya mau membantu 1 orang tak berpunya, niscaya kemiskinan dinegeri ini bisa teratasi. Amiin..
SAY NO
MQS Hotline
Jl. Laksana I/8, dekat Lapangan Blok S, Keb-Baru, Jakarta Selatan. Humas DT : 021-93455129